Muara Bungo (08/09), Pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru sangat lah penting dan dibutuhkan guna untuk mengenalkan sistem pendidikan yang ada di perguruan tinggi tersebut.
Disisi bertujuan untuk memberikan pemahaman dan orientasi antara mahasiswa terhadap kehidupan kampus . Tepatnya Tanggal 6-8 september 2018S STIA mengadakan PKKMB, hal ini merupakan langkah awal bagi mahasiswa untuk mengenal, dan mengetahui kampus tempat mereka menimba ilmu.
Keluarga besar HMPM sendiri terlibat menjadi panitia dalam PKKMB STIA 2018. Keterlibatan hmpm merupakan lanjutan dari kegiatan pawai pembagunan sebelumnya Bukan hanya dari HMPM Saja namun juga dari Organisasi Mahasiswa serta UKM di STIA.
Salah satu anggota HMPM mampu di percaya menjadi panitia inti dalam PKKMB 2018. Hampir Separuh anggota hmpm ikut menjadi panitia PKKMB 2018 dan bahkan menjadi pilar utama dalam acara tersebut. PKKMB STIA 2018 berjalan dengan lancar dan sukses.
Bahkan anggota hmpm mampu mendapatkan penghargaan mengenai panitia terbaik dan panitia terfavorit. Dengan adanya keterlibatan antara seluruh organisasi kampus maka Selalu terjalin silaturahmi antara semua organisasi dan menjadi satu kesatuan keluarga yang sangat baik.
Penulis
Maya
Editor
Rohmadi
0 Comments